“Katakanlah: Sesungguhnya shalatku, sembelihanku, hidupku dan matiku hanyalah untuk Allah, Tuhan semesta alam. Tiada sekutu bagi-Nya dan demikian itulah yang diperintahkan kepadaku dan aku adalah orang yang pertama-tama menyerahkan diri (kepada Allah)” (QS Al-An’am: 162-163)
Pondok Sedekah – Qurban, inilah salah satu amalan terbaik yang Allah perintahkan melalui dua Nabi mulia yang Allah utus kepada hamba-Nya.
Pelajaran qurban begitu luar biasa untuk kita tauladani, pahalanya begitu besar dan akan menjadi tabungan kelak saat di akhirat tentunya.
Beberapa diantara keutamaan tersebut adalah sebagai berikut :
a. Pembuktian bahwa ia adalah orang yang beriman
Ada sebuah hadits yang begitu keras yang Rasulullah sampaikan kepada kita tentang sebuah perintah Qurban kepada orang-orang yang mampu namun tidak menunaikan Qurbannya.
Bahkan dalam hadits tersebut Rasulullah melarang bagi golongan orang-orang mampu tersebut untuk tidak mendekati mushala (tempat shalat) Ied karena tidak menunaikan qurbannya.
Hadits Rasulullah berbunyi sebagai berikut :
“Dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda: “Siapa yang mendapati dirinya dalam keadaan lapang, lalu ia tidak berqurban, maka janganlah ia mendekati tempat shalat Ied kami.” (HR. Ahmad dan Ibnu Majah).
b. Menjadi Orang yang Disukai Allah
Qurban juga menjadi sebuah amalan yang Allah sukai, sebagaimana diriwayatkan oleh Ibnu Majah dan Tirmidzi :
Dari Aisyah, Rasulullah SAW bersabda: “Tidak ada amalan anak cucu Adam pada hari raya qurban yang lebih disukai Allah melebihi dari mengucurkan darah (menyembelih hewan qurban), sesungguhnya pada hari kiamat nanti hewan-hewan tersebut akan datang lengkap dengan tanduk-tanduknya, kuku-kukunya, dan bulu- bulunya. Sesungguhnya darahnya akan sampai kepada Allah –sebagai qurban– di manapun hewan itu disembelih sebelum darahnya sampai ke tanah, maka ikhlaskanlah menyembelihnya.” (HR. Ibn Majah dan Tirmidzi. Tirmidzi menyatakan: Hadits ini adalah hasan gharib).
c. Semua yang ada pada Hewan Qurban adalah Pahala
Seperti yang disampaikan dalam hadits berikut yang menjelaskan bahkan hingga bulu – bulu hewan qurban adalah pahala untuk pequrban :
Dari Zaid ibn Arqam, ia berkata atau mereka berkata: “Wahai Rasulullah SAW, apakah qurban itu?” Rasulullah menjawab: “Qurban adalah sunnahnya bapak kalian, Nabi Ibrahim.” Mereka menjawab: “Apa keutamaan yang kami akan peroleh dengan qurban itu?” Rasulullah menjawab: “Setiap satu helai rambutnya adalah satu kebaikan.”Mereka menjawab: “Kalau bulu-bulunya?”Rasulullah menjawab: “Setiap satu helai bulunya juga satu kebaikan.” (HR. Ahmad dan ibn Majah).
Inilah keutamaan qurban, semua yang ada dalam ibadah ini adalah sebuah keutamaan yang Allah telah berikan. Maka bagi kita yang mampu akan sangat merugi jika kita tidak menunaikannya. Mari tauladani Nabi Ibrahim sebagai Bapak para Nabi, semoga Allah mengumpulkan kita bersama para mujahid, para nabi dan orang – orang shalih.
“Hai Ibrahim, sesungguhnya kamu telah membenarkan mimpi itu sesungguhnya demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik. Sesungguhnya ini benar-benar suatu ujian yang nyata. Dan Kami tebus anak itu dengan seekor sembelihan yang besar.” (Qur’an Surat Ash Shaffat : 102 – 107).
“Katakanlah: sesungguhnya shalatku, sembelihanku (kurban), hidupku dan matiku hanyalah untuk Allah, Tuhan semesta alam.” (Qur’an Surat Al An’am : 162)
—————————————————
More Information :
SMS & WA : 081212 – 042425
Telephone : 021 – 296 20 545
Untuk berqurban di Pondok Sedekah silahkan “TRANSFER” via :
Mandiri Syariah 7033 952 672 an Yayasan Pesantren Entrepreneur Indonesia
Kode Transfer : 1.000 ex (Rp 1.901.000) Konfirmasi di : 081212-042425
Office : Rukan Emerald Blok UF 08 Summarecon Bekasi
Fanspage Facebook : Pondok Sedekah (@pondoksedekah.id)
Instagram : @pondoksedekah
Youtube Channel : pondok sedekah
www.pondoksedekah.org
#QurbanPeduli
Bahagiakan Saudara Kita
Zakat
Infak Sedekah
Pot Sedekah
Orangtua Asuh
Kakak Asuh
Kemanusiaan
Qurban
Konfirmasi Donasi
Rekening Donasi
FAQ
Syarat dan Ketentuan
Legalitas
Nomor Telepon Darurat
Tinggalkan Balasan